Alt/Text Gambar
Home » , » Jam Alarm Keset/Karpet ini Akan Benar-benar Mengubah Gaya Hidup Anda

Jam Alarm Keset/Karpet ini Akan Benar-benar Mengubah Gaya Hidup Anda

Kita semua sepertinya sudah pernah mengalami hal ini, yaitu ketika jam alarm berbunyi di pagi hari, yang justru kita lakukan adalah mencari tombol snooze atau stop, kembali menikmati guling, kemudian berpura-pura bahwa hari itu adalah hari libur yang menyenangkan, atau berlagak tidak tahu bahwa waktu untuk bangun masih sangat lama. Dan jika hak itu benar-benar terjadi, ujung-ujungnya kita jadi terburu-buru ketika waktu sudah melewati batas untuk masuk kerja, sekolah atau mengerjakan tugas-tugas lainnya. Hal ini terjadi sebab anda tidak perlu mengubah posisi tidur anda ketika mematikan alarm, hanya menggerakkan tangan sedikit, alarm tersebut sudah tewas.

Sumber gambar: lifebuzz.com
Namun jenis alarm yang satu ini tidak akan membiarkan semua itu terjadi, alarm ini akan benar-benar memaksa kita keluar dari tempat tidur dan bahkan harus berdiri untuk bisa mematikannya. Entah ini merupakan suatu penemuan yang baik atau buruk, jam alarm keset/karpet ini akan menjadi neraka bagi orang yang suka tidur.

Tidak hanya itu, alarm ini hanya akan bisa berkurang suaranya jika kita sudah menginjakkan kaki diatasnya. Untuk membuat jam alarm ini benar-benar bisa mati, kita harus melangkahkan kaki kita melewati keset/karpet tersebut. Dengan tubuh yang sudah tergerak dan beranjak dari tempat tidur, maka kesempatan kita untuk bisa kembali tidur lagi akan sangat kecil sekali kecuali orang tersebut memang si raja tidur.

Dibiayai oleh Kickstarter, jam alarm keset/karpet ini telah menjadi jam alarm terbaik di dunia. Sebab ketika bunyi alarm sudah mati, beberapa detik kemudian kita akan disuguhi musik motivasi untuk menambahkan gairah menjalani aktifitas, sungguh sebuah inovasi yang sangat luar biasa. Untuk lebih jelasnya bagaimana jam alarm ini bekerja, mari kita simak video di bawah ini:

0 komentar:

Pecinta Sholawat. Powered by Blogger.